Penerapan Model Project Based Learning Berbantuan Lembar Kerja Peserta Didik Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Pada Materi Pengukuran
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan hasil belajar peserta didik setelah penerapan model Project Based Learning (PjBL) berbantuan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) pada materi pengukuran dasar di kelas X SMA Negeri Ambulu Jember. Penelitian menggunakan metode pra-eksperimen dengan desain One Shot Case Study pada 36 peserta didik kelas X-9. Perlakuan berupa penerapan PjBL berbantuan LKPD dilaksanakan melalui tahapan penyajian masalah, perencanaan proyek, pengumpulan data pengukuran, angka analisis penting, hingga penyajian produk berupa laporan. Data hasil belajar diperoleh dari penilaian LKPD dan dianalisis menggunakan deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model PjBL berbantuan LKPD berdampak positif terhadap hasil belajar peserta didik, ditunjukkan dengan nilai rata-rata 78,75 dalam kategori baik, serta persentase ketuntasan 83,3%. Distribusi hasil belajar menunjukkan 33,33% peserta didik berada pada kategori sangat baik, 50% kategori baik, 8,33% kategori cukup, dan 8,33% kategori kurang. Dengan demikian, LKPD berbasis proyek layak digunakan sebagai media pembelajaran yang efektif pada materi pengukuran dasar.
Downloads
References
Angraini, M. R., Suprianto, S., Fadilah, N., Islami, Y. S. N., & Muliyadi, M. (2024). Analisis keterampilan penggunaan alat ukur terhadap pemahaman konsep pada materi besaran dan satuan. DIAJAR: Jurnal Pendidikan Dan Pembelajaran, 3(2), 196-201.
Hanipah, S. (2023). Analisis kurikulum merdeka belajar dalam memfasilitasi pembelajaran abad ke-21 pada siswa menengah atas. Jurnal Bintang Pendidikan Indonesia, 1(2), 264-275.
Herowati, H. (2023). Analisis penerapan model pembelajaran project based learning (PJBL) materi perubahan fisika dan kimiaterhadap keaktifan belajar peserta didik. Journal of Innovation Research and Knowledge, 2(12), 4603-4612.
Hidayatul, M., & Juita, D. (2024, September). DEVELOPMENT OF PHYSICS E-LKPD BASED ON PROJECT BASED LEARNING ON THE CREATIVE THINKING ABILITIES OF SMA/MA STUDENTS: E-LKPD, Project Based Learning, Kemampuan Berpikir Kreatif. In Imam Bonjol International Conference on Islamic Education (IBICIE) (pp. 432-442).
Pertiwi, N., Hidayati, H., Hufri, & Wahyuni Satria Dewi. (2024). Pengembangan LKPD Berbasis Project Based Learning (PjBL) pada Materi Alat Optik Kelas XI SMA/MA. Jurnal Pendidikan Tambusai, 8(2), 34168-34176.
Salamiyah, A. A., Wangi, N. B. S., & Rizqi, M. R. (2025). Efektifitas Penggunaan Kahoott Sebagai Media Evaluasi Hasil Belajar Bahasa Arab Kelas Satu Madrasah Aliyah Matholi’ul Anwar Simo Sungelebak Karanggeneng Lamongan. AJER: Advanced Journal of Education and Religion, 2(2), 136-147.
Sidik, M. D., Syam, S. S., & Chandra, C. (2025). Analisis Kemampuan Konsep Dasar Pengukuran pada Siswa Kelas 1 SD. Bilangan: Jurnal Ilmiah Matematika, Kebumian dan Angkasa, 3(2), 182-188.
Copyright (c) 2026 Sayyidatun Najah, Efi Novitasari, Bambang Supriadi, Etika Farittanti

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
- Free access for all users worldwide
- Authors retain copyright to their work
- Increased visibility and readership
- Rapid publication
- No spatial constraints



